Produk Unggulan Bengkulu Hadir dalam TEI 2023

Spread the love

Jakarta, Pemerintah resmi membuka Trade Expo Indonesia (TEI) 2023 yang melibatkan ribuan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) membidik perluasan pasar dan berkontribusi meningkatkan ekspor.

Pameran digelar pada Rabu (18- 22 Oktober 2023) di Indonesia Convention Center (ICE) BSD City, Tangerang, Provinsi Banten.

Beragam komoditas dipamerkan dalam ajang ini, seperti makanan, produk kecantikan, produk kimia, fesyen dan aksesori.

Tercatat ada 1.542 pelaku usaha yang berpartisipasi sebagai ekshibitor dan Kementerian Perdagangan RI telah mencatat 187 nota kesepahaman (MoU) kontrak misi pembelian (buying mission) dari 32 negara.

Hj. Aspiani selaku Kabid Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bengkulu menjelaskan ke awak media, kita pemerintah sangat mendukung salah satu pelaku usaha yang berpartisipasi di TEI Expo 2023, karena disinilah kita mengenalkan produk-produk unggulan di daerah kita di Kabupaten Kota, ucapnya.

Yang kita bawa dari dinas Provinsi Bengkulu untuk pameran ini adalah
Kopi sahid, Kaya kopi, Krupuk Tuiri dari olahan tulang ikan tenggiri, Krupuk Guritaku dari olahan gurita, paparnya.

Untuk pembinaan kita minta kepada Pusat Badan Pembinaan Export Indonesia ( PBPEI) untuk pelatihan dan ada juga dari Kemenperin dan Kemendag dan sekarang ada BBI ( Bangga Buatan Indonesia) dan sudah dikurasikan dan ada 5 yang terpilih, untuk pameran di tanggal 18 Nopember nanti, dan kemudian ada 30 yang sudah terpilih dan terbaik untuk mengikuti pameran di Malaysia pada tgl 7 Desember 2023 dan ini adalah dukungan dari pemerintah. Jadi UMKM kita naik kelas dan harapan kami semakin banyak produk-produk unggulan kita dan Bengkulu semakin maju pungkas Hj Aspiani.