Kodiklatau Canangkan Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM

Spread the love

Dalam rangka membangun Zona Integritas di lingkungan Kodiklatau menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), Senin (30/5), Dankodiklatau Marsdya TNI Nanang Santoso beserta jajaran melaksanakan pencanangan Pembangunan Zona Integritas di lobby Gedung Adisutjipto, Kodiklatau.

Turut hadir Irjenau Marsda TNI R. Agung Handoko, S.H., M.M., M.H., Pangkoopsud I Marsda TNI Ir. Tedi Rizalihadi S., M.M., Irkoopsudnas Marsma TNI Hikmat Karsanegara, Kapus Reformasi Birokrasi TNI Marsma TNI Rudi Faisal, S.A.P., M.Si., Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI Bambang Gunarto, S.T., M.M., M.Sc., Irkodiklatau, Kapoksahli Kodiklatau, para Direktur Kodiklatau, Danpusdik Kodiklatau, Danpuslat Kodiklatau, Dansekkau dan Paban II Jemen Srenaau, perwakilan anggota Kodiklatau dan tim kerja dan tim penilai Pembangunan Zona Integritas serta secara virtual Asisten Deputi Perumusan dan Koordinasi Kebijakan Penerapan Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan Kemenpan RB Bapak Kamaruddin, Ak., M.Sc.

Dankodiklatau menyampaikan bahwa acara pencanangan ini merupakan wujud komitmen seluruh personel Kodiklatau dan satuan jajaran dalam rangka mewujudkan Kodiklatau sebagai lembaga yang berkomitmen dalam mencegah terjadinya KKN serta upaya untuk mewujudkan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani di seluruh satuan kerja Kodiklatau.

Dengan penandatanganan Piagam Pencanangan Pembangunan Zona Integritas, Dankodiklatau mengharapkan adanya perbaikan nyata kedepannya sebagai landasan dalam mewujudkan tugas Kodiklatau yang sesuai dengan harapan TNI Angkatan Udara menuju wilayah bebas korupsi, reformasi birokrasi dan pelayanan publik dengan didukung pengawasan yang konsisten dan obyektif.

Pada kesempatan yang sama, Irjenau Marsda TNI R. Agung Handoko, S.H., M.M., M.H. menyampaikan bahwa dengan pencanangan pembangunan Zona Integritas di lingkungan Kodiklatau, jangan sebagai slogan semata melainkan sebagai bukti nyata keseriusan dan komitmen dari seluruh personel Kodiklatau.

Lebih lanjut ditambahkan Kita wujudkan tercapainya tata kelola pemerintahan yang baik dengan meningkatkan kapabilitas dan akuntabilitas organisasi yang bersih dan bebas KKN serta peningkatan pelayanan publik.

Selanjutnya secara virtual Asisten Deputi Perumusan dan Koordinasi Kebijakan Penerapan Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan Kemenpan RB Bapak Kamaruddin, Ak., M.Sc. menyampaikan bahwa dengan penandatanganan Piagam Pencanangan Zona Integritas dan penyampaian komitmen, menunjukkan Kodiklatau berniat dan berkomitmen serta beritikad baik untuk melaksanakan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani.

Dengan adanya penandatanganan pakta integritas dan berkomitmen yang dilaksanakan Kodiklatau diharapkan semua sasaran dan tujuan dapat terlaksana dengan baik tanpa ada resiko di kemudian hari, tambahnya.

Dalam pencanangan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM di lingkungan Kodiklatau dikuatkan dengan penandatanganan Piagam Pencanangan Pembangunan Zona Integritas oleh Dankodiklatau dan disaksikan seluruh pejabat yang hadir. (Penkodiklatau).