Purnawirawan TNI AL Pangkalan Jati Jaga Imun dengan ikuti Vaksin Booster

Spread the love

Dispen Lantamal3,- Dengan makin meningkatnya masyarakat yang terpapar covid-19 varian Omicron, ratusan Purnawirawan TNI Angkatan Laut dan warakawuri bentengi diri dengan menvaksinkan “booster” yang digelar Persatuan Purnawirawan Angkatan Laut (PPAL) di Pangkalan Jati yang bekerjasama dengan Kemenkes RI di Gedung Pertemuan Graha Jala Bhakti Pangkalan Jati Jakarta Selatan, Jumat (28/01/2022).

Diskes Lantamal III Jakarta sebagai salah satu vaksinator, terus berkontribusi mendukung program Vaksinasi masional yang saat ini memasuki babak ketiga. Dengan semangat tak mudah menyerah vaksinator diskes Lantamal III bersama vaksinator lainnya berhasil melayani vaksinasi lanjutan dosis 3 booster dengan Vaksin Pfizer, dengan target 300 orang. Namun pendaftar, 281 orang yang mendaftar dan tervaksin 240 orang yang memenuhi syarat, 41 orang tunda karena belum memenuhi syarat vaksin.

Ketua Umum PPAL Laksamana TNI (Purn) Siwi Sukma Adji, S.E., M.M. didampingi jajaran pengurus PPAL yang memantau langsung kegiatan vaksinasi di Gedung Balai Samudera menyatakan bahwa vaksinasi yang diselenggarakan PPAL merupakan program nasional dari pemerintah demi kesehatan masyarakat. Karena itu, PPAL merasa berkewajiban dan terpanggil untuk berperan dalam menjaga kesehatan masyarakat, khususnya para Purnawirawan TNI AL dan warakawuri.

Komandan Lantamal III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P., M.Tr. Opsla., CHRMP. mengatakan,” Kita sebagai salah satu unsur pelayanan di masyarakat, tidak akan berhenti disini saja dalam mendukung program pemerintah yang sangat positip ini, namun Lantamal III dan Jajarannya akan terus mengupayakan pelayanan-pelayanan vaksin gratis, aman dan halal diberbagai wilayah, vaksin untuk Purnawirawan Angkatan Laut ini sudah menjadi kebutuhan,” ungkapnya.

“Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 Booster untuk Purnawirawan Angkatan Laut sangat positif dalam menyukseskan program pemerintah, lanjutnya, disamping itu, kegiatan ini sangat efektif dan efesien dalam percepatan pemberian vaksin covid-19 yang diwajibkan sesuai perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono agar seluruh Jajaran TNI AL melaksanakan serta mendukung program pemerintah dalam vaksinasi nasional guna membentuk Herd Immunity di masyarakat Indonesia dengan memberikan vaksin yang berkualitas secara gratis, aman dan halal dan aman,” pungkasnya.